RESUME
Buku Komunikasi Islam
Karya : Dr. Harjani Hefni. Lc, MA
BAB 5
FUNGSI-FUNGSI KOMUNIKASI ISLAM
A. PENDAHULUAN
ISTILAH KOMUNIKASI
|
FUNGSI
|
NABA’ DAN KHABAR
|
Menginformasikan
|
HIWAR DAN JIDAL
|
Meyakinkan
|
TADZKIR DAN INDZAR
|
Mengingatkan
|
TABLIGH DAN
TABSYIR
|
Memotivasi
|
TA’ARUF
|
Sosial
|
IRSYAD DAN WASIAT
|
Bimbingan
|
MAU’IDZAH DAN
NASIHAT
|
Kepentingan Spiritual
|
IDKHAL AL SURUR
|
Menghibur
|
B. FUNGSI-FUNGSI KOMUNIKASI
1. Fungsi komunikasi
1. Fungsi komunikasi
Informasi adalah kehidupan karena sejak lahir seluruh perangkat untuk meyerap informasi sperti mata, telinga dan hati sebagi perangkat utama kehidupan sesudah terpasang dan siap difungsikan. Allah berfirman:
ٱلَّذِيٓ أَحۡسَنَ كُلَّ شَيۡءٍ خَلَقَهُۥۖ وَبَدَأَ خَلۡقَ ٱلۡإِنسَٰنِ مِن طِينٖ ٧ ثُمَّ جَعَلَ نَسۡلَهُۥ مِن سُلَٰلَةٖ مِّن مَّآءٖ مَّهِينٖ ٨ ثُمَّ سَوَّىٰهُ وَنَفَخَ فِيهِ مِن رُّوحِهِۦۖ وَجَعَلَ لَكُمُ ٱلسَّمۡعَ وَٱلۡأَبۡصَٰرَ وَٱلۡأَفِۡٔدَةَۚ قَلِيلٗا مَّا تَشۡكُرُونَ ٩
Artinya: “Yang membuat segala sesuatau yang Dia ciptakan sebaik-baiknya dan yang memulai penciptaan manusia dari tanah. Kemudian Dia menjadikan keturunannya dari saripati air hina. Kemudian Dai menyempurnakan dan meniupkan kedalamnya roh (ciptaan)-Nya dan Dia menjadikan bagi kamu pendengaran, peglihatan dan hati; tetapi sedikit sekali bersyukur”(Q.S. As-sajadah:7-9)
Kisah diatas mengajarkan kepada kita bahwa manusia sejak lahir memiliki sipat penasaran ingin mengetahui suatu yang ada di sekitarnya. Hal ini merupakan factor utama yang menyebabkan komunikasi. Rasa haus untuk mengetahui sesuatu itulah yang menyebabkan anak kecil selalu bertanya dengan orang tuanya tentang objek di sekitarnya. Hal ini juga mengajarkan kepada kita bahwa orang yang akan memjadi pemimpin harus memiliki banyak inforamasi karena orang yang unggul dalam informasi akan dimuliakan, seperti halnya Nabi Adam.
Ketika komunikasi terjadi, maka tukar menukar informasi tidak bisa dihindarkan. Informasi adalah kunci utama terjadinya perubahan sikap dan perilaku manusia. Seseorang yang memiliki informasi kurang baik tentang fulan secara umum akan bersikap nigatif tentang orang tersebut. Tetapi informasi yang masuk tentang si fulan tersebut positif, maka kemungkinan besar sikap orang terhadap si fulan itu juga akan baik.
2. Fungsi meyakinkan
Fungsi meyakinkan artinya membuat ide, pendapat, dan gagasan yang kita miliki bisa diterima oleh orang lain dengan senang hati dan tidak terpaksa. Fungsi meyakinkan dalam komunikasi Islam bisa dicapai dengan metode hiwar (dialog) dan jidal (debat) hiwar dilakukan dengan suasana santai saling mengemukakan pendapat dengan tenang mungkin di dalamnya juga terdapat tarik ulur, dan akhirnya berjuang kepada suatu kesepakatan mendukung ide bersama atau salah satu ide yang lebih baik.
Sedangkan jidal biasanya lebih seru, kadang-kadang sampai panas, dan masing-masing ngotot dengan pendapatnya. Dalam hal ini yang menjadi pemenang ialah yang mempunyai ide yang cermelang dan rasional dan pantas dijadikan rujukan. Seperti hadits yang diriwayatkan Abu Umamah, tentang masalah pemuda yang meminta izin untuk melakukan zina. Fungsi ini untuk menyakinkan agar orang menerima nilai-nilai kebenaran adalah sangat penting
3. Fungsi mengingatkan
Lupa adalah sifat yang tidak bisa berpisah dari manusia. Sifat ini sudah ada sejak adanya manusia yakni Nabi Adam, Ibnu Maszdur dalam lisan Al-arab mengatakan bahwa diantara rahsia penamaan manusia degan istilah insan karena manusia memiliki sifat pelupa. Pendapat Ibnu Mandzur itu disandarkan kepada pemahaman Ibnu Abbas tentang surah Thaha ayat 115 yang mengisahkan tentang sebab Adam melanggar perintah Allah. Adam yang diperintah oleh Allah untuk tidak memakan buah pohon al-khuldi ternyata memkan buah terlarang itu karena lupa Allh berfirman: “Dan sesungguhny telah kami perintahkan kepada Adam dahulu, maka ia lupa (akan perintah itu), dan tidak kami dapati padanya kemauan yang kuat”.
Diantara penyebab luka adalah:
a. Tidak kuat mencari informasi menempel di otak karena informasi di otak ibarat kertas yang ditempel di dinding. Jika kita tidak kuat menempelnya, maka akan mudah terjatuh.
b. Informasi terlalu banyak dan tidak disimpan dengan rapi.
c. Informasi yang tidak disusun berdasarkan kronologisnya. Otak kita ibarat computer. Jika tidak diatur dengan baik maka sulit mencarinya.
d. Tidak mengikat informasi dengan tulisan. Karena otak tidak bisa menyimpan data yang cukup lama seperti cerita atau kenangan waktu kita duduk bersama di saat SD TK dan cerita-cerita masalalu. Hal ini bisa terlupakan. Namun jika ketika tulis maka mudah untuk mengingatnya kenangan masa lalu tersebut.
e. Faktor gizi buruk dan kesehatan yang kurang baik.
f. Factor suasana, kurang istirahat, menganggap remeh suatu masalah, factor usia dan godaan setan.
Maka dari itu memerlukan metode agar tidak mudah dilupakan, diantaranya: mencatatat dan menulis informasi. Mempertahankan makanan yang sehat, menjaga kesehatan tubuh, mengulang-mengulang materi dan perkerjaan yang kiata perlukan, dan menghindari makanan-makanan yang merusak tubuh serta selalu membaca Al-Qur’an, do’a dan hal-hal yang memuaskan suasana batin.
Dakwah agama adalah salah satu cara untuk menginformasikan kepada manusia agar selalu ingat tentang tujuan hidup dan bagaimana mengisi hidup sebenarnya. Dan, metode komunikasi dalm dakwah yang paling cocok untuk merealisasikan fungsi mengigatkan adalah metode tadzkir dan indzar.
4. Fungsi motivasi
Manusia dalam hidupnya memerlukan charge karena semangat hidup manusia secara umum tidak stabil. Charge itu yang disebut dengan motivasi. Metode memotivasi diri sendiri adalah metode yang paling ideal. Selain metode memotivasi diri sendiri manusia juga bisa termotivasi jika mendapat suntikan motivasi dari orang lain. Komunikasi adalah salah satu metode untuk menyuntikkan motivasi kepada orang lain. Metode yang paling cocok untuk menyuntikkan motivasi dalam komunikasi islam adalah metode tablig dan tabsyir.
Metode ini menurut Dr. Harjani Hefni adalah metode isi ulang otomatis. Metode ini praktis, murah dan mudah, tetapi hasilnya dahsyat sebagaimana kita perlu membersihkan tubuh minimal dua kali sehari supaya tubuh terasa segar. Dalam hal ini komunikasi adalah suatu cara untuk menyuntikan motivasi kepada orang lain.
5. Fungsi Sosialisasi
Manusia dalam hidupnya tidak terlepas dari berbagai macam kebutuhan. Kebutuhan manusia itu diantaranya :
- Kebutuhan Fisiologi Dasar
- Kebutuhan Rasa Aman
- Kebutuhan Sosial untuk di cintai dan di sayangi
- Kebutuhan akan penghargaan
- Kebutuhan aktualisasi diri
6. Fungsi bimbingan
Diantara fungsi komunikasi adalah utnuk membimbing manusia. Dalam komunikasi islam, fungsi emmbimbing di sebut dengan irsyad. Ada empat fokus utama komunikasi dalam membimbing seseorang : pertama, membimbing orang untuk melakukan kebaikan dan menangkal mereka untuk melakukan perbuatan negatif. Kedua, memperbaiki atau memulihkan kondisi mereka yang sudah rusak. Ketiga, mengarahkan orang untuk menemukan potensi yang dimiliki dan keempat mengembangkan potensi manusia agar lebih maksimal.
7. Fungsi Kepuasan Spritual
Manusia erbentuk dari dua unsure keduannya memiliki kebutuhan yang harus dipenuhi. Tubuh memerlukan pakayan, ttempat tinggal, dan segala hal yang membutuhkan keselamatannya. Adapun kebutuhan roh adalah komunikasi dengan Allah, Sang pencipta. Ketika roh bersambung dengan Sang pencipta, hati menjadi tenang. Allah berfirman: Artinya: “(Yaitu) orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tentram dengan mengingat Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah-lah heti menjadi tentram”(Q.S. Ar-rad’: 28). Kata “hanya” dalam ayat diatas mengandung makna bahwa ketentraman hati tidak akan ditemukan pada cara yang lain selain zikir, tentunya zikir dalam arti yang luas.
Dalam kehidupan ini kita akan menghadapi dua kemungkinan: bahagia tau sedih. Tidak ada orang yang seumur hidupnya hanya merasakan kebahgian. Suatu saat dia akan mengalami masa-masa berat dalam hidupnya. Tetapi tidak ada juga orang yang selama hudup hanya merasakan penderitaan. Dalam islam diajarkan ketika mendapat kebahagiaan untuk mengucapkan syukur atas nikmat nikmat yang telah didapat.
Seperti contoh ketika teman kita yang dikaruniai anak kita dianjurkan untuk ikut merasa bahagia dan dan mengungkapkannya dengan ucapan selamat.
“Semuga Allah memberkahimu dalam anak yang iberikan kepadamu. Kamu pun bersyukur kepada Sang pemberi, dan dia dapoat mencapai dewasa, serta kamu dikarunuai kebalikannya”. Selain rasa bahagia, kadang-kadang kita juga diselimuti oleh rasa takut .. takut kehilangan orang yang dicintai, takut dengan ketidakjelasan masa depan, takut kehilangan pekerjaan, takut tidak dihargai, takut kehilangan harta.
Semua itu akan merasa lelah, Dalam kondisi seperti itu, hati kita perlu kepada hiburan. Hati yang terhibur akan membuat rasa takut menjadui hilang, lelah akan hilang, derita terobati, dan kondisi kita menjadi fresh kembali. Dan Kata-kata yang bisa membuat orang menjadi tentram, Memasukan kebahagiaan hati kedalam hati orang lain dalam hadis disebut dengan idkhal al-surur.
Komentar
Posting Komentar